masukkan script iklan disini
![]() |
Pilu Tanpa Gaji: Pekerja Kebersihan di Selayar Terhimpit di Awal Ramadan |
Selayar – Nasib pilu menimpa para pekerja kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kepulauan Selayar. Hingga memasuki awal Ramadan 2025, mereka belum menerima gaji selama dua bulan, yakni Januari dan Februari. Ketiadaan gaji ini membuat para pekerja kesulitan memenuhi kebutuhan pokok, terutama untuk menyambut sahur pertama di bulan suci ini.
Salah seorang Pegawai Harian Lepas (PHL) DLH, DD mengungkapkan kekecewaannya terhadap ketidakjelasan informasi terkait keterlambatan pembayaran gaji.
"Tidak ada keterangan yang jelas, terkesan diam saja. Hanya ada informasi dari sopir mobil yang bertanya di sekretariat tentang gaji, dan jawabannya belum dibayarkan karena bendahara sedang diperiksa serta dimintai data oleh BPK," ujarnya.
Menurutnya, hingga saat ini, tidak ada kepastian kapan gaji akan dibayarkan. Bahkan, salah satu kernet kendaraan operasional DLH turut menanyakan hal yang sama, namun belum ada kejelasan mengenai pencairan gaji tersebut.
Para pekerja berharap pemerintah segera menyelesaikan permasalahan ini, mengingat kebutuhan hidup mereka sangat bergantung pada gaji yang belum mereka terima. Ramadan yang seharusnya menjadi momen penuh berkah dan kebersamaan justru diwarnai ketidakpastian dan kesulitan ekonomi bagi para pekerja kebersihan di Kepulauan Selayar.
Pihak terkait diharapkan segera memberikan penjelasan dan solusi agar hak para pekerja dapat segera dipenuhi.