• Jelajahi

    Copyright © Suara Rakyat
    Best Viral Premium Blogger Templates

    RSUD dr Moch Saleh


    Inspektorat Probolinggo



    Latest Post

    Iklan

    Musdes Perubahan RPJMDES, RKPDes, dan Pergantian Pengurus BUMDes Desa Alun-Alun

    Selasa, 25 Februari 2025, 25 Februari WIB Last Updated 2025-02-25T06:45:22Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini



    Lumajang, Suararakyat.my.id – Desa Alun-Alun, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang menggelar Musyawarah Desa (Musdes) terkait perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDES) 2020-2028, perubahan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes), serta pergantian pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sejahtera. Kegiatan ini berlangsung di Pendopo Desa Alun-Alun pada Selasa (25/02/2025), dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.


    Acara Musdes berlangsung dalam suasana penuh antusiasme dan kebersamaan. Diskusi mengenai perubahan RPJMDES 2020-2028 berjalan dinamis, dipenuhi canda tawa warga yang aktif mengikuti jalannya musyawarah. Kolaborasi antar elemen masyarakat dan perangkat desa tampak begitu solid demi kemajuan Desa Alun-Alun.


    Musdes dibuka langsung oleh Kepala Desa Alun-Alun, H. Dulhannan, dan turut dihadiri oleh Camat Ranuyoso, H. Masruhin, Babinkamtibmas, Ketua BPBD, pendamping desa, ketua RT/RW, perangkat desa, serta para tokoh masyarakat setempat.


    Dalam sambutannya, Kepala Desa yang akrab disapa Pak Inggi Holla menyampaikan bahwa perubahan RPJMDES dan RKPDes ini bertujuan untuk mengoptimalkan anggaran, terutama dalam pembangunan fisik desa. Selain itu, ada pembahasan terkait tambahan anggaran sebesar 20% untuk program Peningkatan Ketahanan Pangan dan bantuan bagi masyarakat yang membutuhkan. "Penetapan ini merupakan langkah strategis untuk mempercepat pembangunan yang masih tertunda di Desa Alun-Alun," ujarnya.


    Sementara itu, Camat Ranuyoso, H. Masruhin, mengajak masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan kerukunan antarwarga, tokoh masyarakat, RT/RW, dan pemerintah desa. "Sinergi antar elemen masyarakat sangat penting demi terciptanya lingkungan desa yang harmonis dan maju," katanya.


    Tak ketinggalan, perwakilan dari Polsek dan Koramil juga memberikan dukungan terhadap pelaksanaan Musdes ini. Mereka menegaskan komitmen untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah desa demi kelancaran penetapan dan perubahan anggaran Dana Desa (DD) 2020-2028. "Kami siap mendukung setiap upaya yang bertujuan untuk memajukan Desa Alun-Alun," pungkasnya.


    Dengan terselenggaranya Musdes ini, diharapkan pembangunan desa dapat berjalan lebih optimal dan membawa manfaat bagi seluruh masyarakat Desa Alun-Alun. (Syamsul Bahri)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini